creativology, musik

Kindi – Launching Creativology

Creativology, adalah salah satu kegiatan mingguan yang di selanggarakan oleh BKSM-SAKSI UIN Mataram tepatnya diselenggarakan pada malam sabtu. Creativology diperuntukkan sebagai lahan atau wahana untuk meningkatkan kreativitas anggota BKSM-SAKSI khususnya dan mahasiswa (audience) pada umumnya.

Peluncuran Creativology  diselenggarkan pada hari jum’at  tanggal 2 Maret 2018 pukul 20.00 WITA dengan  konsep yang digagas oleh Hamzani, anggota BKSM- SAKSI dengan peralatan sederhana bisa memperindah di malam acara dimana dengan dalih membuat para undangan dan penonton  masuk ke dalam suasana konsep yang dibuat. “Saya merancang konsep ini bertujuan mencari suasana baru terhadap kepengurusan baru BKSM-SAKSI. Membuat suasana bahagia di malam itu dan bukan anggota BKSM-SAKSI saja yang berbahgia, tetapi para tamu juga turut  berbahagia atas kepengurusan yang baru”, tuturnya dalam sebuah wawancara khusus.

Peluncuran Creativology malam itu dimeriahkan oleh SAKSI BAND (home band BKSM-SAKSI), ORIGINAL (band baru di BKSM-SAKSI), Solo Performing dari Irfan anggota BKSM-SAKSI.

Selain beberapa performance band di atas, PEPADU BADJANG, komunitas pegiat seni Musik Digital dengan motto “Karya Anak Kampung Masuk Store Digital Seluruh Dunia” dari Lombok timur mengadakan Talk Show, -lebih kepada motivasi bahwa karya siapapun (musik) bisa masuk dalam Store Digital seluruh dunia. Boleh dikatakan PEPADU BADJANG adalah sebuah komunitas sukarela dalam hal meng-apresiasikan karya anak bangsa.

Dengan diluncurkannya Creativology dalam momentum yang tepat, semoga mendapat pencerahan bahwa seindah-indahnya karya adalah ia yang diapresiasi meski dengan sukarela.

 

 


FB_IMG_1520781593089.jpg

Kindi; anggota BKSM-SAKSI. Bergabung sejak 2017 (ORASI 16). Mahasiswa UIN Mataram jurusan Ahwal As-Syahsiah (AS).

Leave a comment